Linphone (kontraksi ponsel Linux) adalah layanan Voip gratis dan SIP client, saat ini dikembangkan oleh Belledonne Komunikasi di Perancis. Linphone awalnya dikembangkan untuk Linux tapi sekarang mendukung banyak platform tambahan termasuk Microsoft Windows, Mac OS X, dan ponsel yang menjalankan Windows Phone, iOS atau Android. Mendukung ZRTP untuk end-to-end suara terenkripsi dan komunikasi video.
B. Latar Belakang
Ingin berkomunikasi melalui video call tanpa terkoneksi ke internet.
C. Maksud dan TujuanSupaya bisa saling terhubung dalam satu jaringan untuk bisa berkomunikasi melalui video walaupun tanpa akses internet.
D. Alat dan Bahan
1. 2 Perangkat yang terhubung dalam satu jaringan
2. Internet untuk menginstall Linphone
E. Jangka Waktu
5 Menit
F. Tahap Pelaksanaan
1. Install Aplikasi Linphone nya terlebih dahulu.
apt-get install linphone
2. Buka Aplikasi Linphone nya lewat terminal, jika ada bacaan seperti gambar dibawah pilih "Cancel".
3. Kemudian kita coba memanggil akun dari perangkat yang satunya.
<sip:username@alamat IP >
4. Selanjutnya kita menerima panggilan dari perangkat yang satunya dengan menekan tombol Answer.
5. Dan ini adalah tampilan ketika kita menerima panggilan dari perangkat yang menghubungi kita. Dan kita juga bisa sambil berbicara maupun chat.
G. Kesimpulan
Dengan Aplikasi Linphone ini kita dapat berkomunikasi melalui video dengan perangkat lain dalam satu jaringan tanpa harus mendapat akses internet.
H. Referensi
http://www.ramdani.org/2017/04/video-call-dalam-1-jaringan-menggunakan.html
Post a Comment